Sebuah Kontemplasi
Hmmm.... yang berikut ini merupakan isi hati saat dicampakkan oleh seorang wanita pada tanggal 13 MEI 2003, yang tak sengaja kutemukan kembali... pada sampah2 file setidaknya bisa untuk berkaca pada masa laluku. Yang pasti si ini terlalu menye-menye skali ;P
...
Aku tak pernah tahu apa itu CINTA sebenarnya
Aku hanya merasakan ada yang kurang
dan paling tidak sedikit kehampaan didada ini,
dan terkadang gemuruh tak menentu saat kau tak ada.
Kadang kegembiraan yang bersinar bila kau ada bersamaku.
Akupun tak pernah tahu berapa besar rasa cintaku padamu,
Tetapi kuyakin kudapat memberikannya setulus hati.
Sebelumnya aku selalu berlari menghindari rasa ini,
Tetapi semakin lama semakin menyakitkan,
Aku berusaha mengunci rasa itu,
Tapi ia selalu bisa membukanya.
Dan kali ini aku tak dapat lagi berlari,
Tak dapat lagi sembunyi,
Tak dapat lagi berbohong pada nurani.
Aku tak ingin menyesali karena tak pernah bisa mengungkapkannya.
Kucoba untuk tak berharap tapi tak pernah bisa,
Semakin keras kubertahan semakin kumerasa kehilangan,
Semakin kuberusaha semakin jelas bayangmu.
Aku memang tak lebih baik dari mereka yang juga mencintaimu,
Bahkan terlalu naif jika kumerasa pantas untukmu,
Tapi rasa cintaku tak juga berkurang karena itu.
Bahkan sampai detik inipun atau bahkan sampai waktu yang kutak tahu,
Bila kau tanyakan mengapa kubisa mencintaimu ?,
Terus terang aku tak tahu... bodoh memang,
Tapi kutahu nuraniku takkan berdusta bahwa aku sungguh menyintaimu.
Kutahu kau tak lagi sendiri,
Kutahu kau juga mempunyai rasa yang sama,
Bahkan akupun merasa hina tuk mengungkapkan ini,
Tapi kutak kuasa bergumul dengan sang waktu, tuk memutarnya kembali...
Akankah sama yang kau rasa bila 'aku' tidak diposisiku sekarang ?
Bila kau tanyakan apakah aku mengenalmu seutuhnya ?
Secara logika belum, bahkan mungkin aku berada disisi berbeda.
Tapi kudapat merasakan telah lama bahkan telah mengenalmu.
Aku hanya bisa janjikan bahwa aku kan menerimamu apa adanya,
Karena akupun tak lebih baik dari siapapun.
Suatu ironi bahwa aku tak pernah mampu mengatakan perasaanku,
Tapi entah mengapa kumampu katakan padamu,
Bahwa "AKU SUNGGUH-SUNGGUH MENCINTAIMU".
Aku mungkin berada diwaktu yang salah....
Tapi kuhanya mencoba tuk lebih mendengarkan hatiku.
Masih lamakah lagi kuharus menapaki sendiri jalan yang kutak tahu ujungnya ?
Dan bilamanakah aku akan dapat berhenti melepas kepenatan yang menghalau langkahku.
From : 'The bIg loSSeR' to my LOvely Queen